3 Hal yang Wajib Dimiliki untuk Jaga Kesehatan Kulit Wajah

<b> Lifepod.id </b> - Bagi sebagian orang, merawat wajah merupakan hal yang penting dilakukan. Untuk menjaga kesehatan kulit wajahmu setidaknya terdapat tiga produk perawatan kulit mendasar yang wajib kamu gunakan. Apa saja itu?

3 Hal yang Wajib Dimiliki untuk Jaga Kesehatan Kulit  Wajah
Foto : Pinterest

 

1. Pembersih Wajah

Untuk membersihkan kulit wajah dari kotoran, debu hingga radikal bebas, kamu perlu menggunakan pembersih wajah. Produk Bila kamu tidak melakukan ini, masakah kulit wajah seperti jerawat, penuaan maupun kusam setelah beraktivitas jangan lupa untuk selelu membersihkan wajahmu.

Saat membersihkan wajah kamu bisa menggunakan micellar water atau cleansing balm. Produk yang tersedia sangat beragam dan kamu bisa menyesuaikan dengan tipe kulit kamu.

 

2. Pelembab

Pelembab berfungsi untuk menjaga lapisan kulit terdalam agar tidak kering. Penggunaannya tidak hanya saat keluar rumah, tapi juga paling baik digunakan setelah mencuci wajah untuk mengembalikan kelembapan kulit. 

Untuk tekstur pelembab sendirim menurut Jonathan Raharjo Subekti yang merupakan dokter spesialis kulit dan kelamin, alangkah baiknya memilih pelembab dengan tekstur krim karena lebih tahan lama dibanding dengan cair.

"Jadi efeknya lebih bagus. Mengenai kandungan, bisa dipilih yang melembabkan," kata Jonathan.


3. Tabir Surya

Untuk melindungi kulit wajah dari sinar UVA dan UVB, pakailah tabir surya dengan SPF minimal 30. Penggunaan tabir surya sendiri dapat diulang setiap 3 jam dan baiknya digunakan 30 menit sebelum keluar rumah.

Meski dianggap sepele, penggunaan tabir surya sangatlah penting dan bisa menghindari dari berbagai macam penyakit, seperti kanker kulit. Jadi, pastikan kamu menggunakan tabir surya, ya!

 

Baca juga: Pentingnya Menggunakan Serum Wajah Menurut Dokter Kecantikan

Baca juga:  Manfaat Pakai Tabir Surya dan Resiko Jika Tidak Memakainya