5 Akibat Buruk Jika Memasang Susuk di Tubuh

<b>Lifepod.id</b> - Susuk adalah suatu cara memasukkan benda asing kedalam tubuh seseorang secara spiritual untuk mendapatkan suatu kelebihan. 

5 Akibat Buruk Jika Memasang Susuk di Tubuh

 

Benda asing tersebut umumnya berupa jarum kecil yang terbuat dari emas, perak bahkan berlian yang biasanya dipasang di bagian pipi, dagu bahkan mata.

Kelebihan yang dimaksud berupa perlindungan spiritual, penarik lawan jenis, penambah daya tarik, dan kekuatan pada fisik yang kesemuanya merupakan suatu bentuk sugesti seorang yang telah menggunakan susuk tersebut.

Dalam agama islam penggunaan susuk dihukumi haram karena termasuk kedalam perbuatan syirik, yang lebih percaya dukun daripada Tuhan. Berikut akibat negatif jika menggunakan susuk:

 

1. Mengalami Kesialan

Banyak dukun yang memberi iming-iming jika  energi susuk akan bertahan selamanya, Namun hal tersebut salah energi susuk pada tubuh seseorang semakin lama akan menghilang karena susuk memiliki batas waktu tertentu.

Setelah energinya hilang penggunanya akan mengalami kesialan dalam hidupnya. Selain hilang oleh waktu, energi susuk juga dapat hilang karena melanggar pantangan tertentu.

 

2. Mengurangi Keberkahan

Manusia diciptakan Tuhan dalam bentuk yang paling sempurna. Jika manusia tidak bersyukur akan hal tersebut dan memutuskan untuk memasang susuk dan menyalahi kodrat hidupnya maka hal tersebut akan membuat keberkahan dalam hidup akan berkurang.

 

3. Mengalami Tekanan Mental dan Depresi

"Sepintar-pintarnya bangkai ditutupi, baunya tetap tercium juga."

Jika sang pemakai susuk ketahuan oleh orang disekitarnya,kemungkinan besar ia akan dikucilkan oleh masyarakat sekitarnya, baik teman juga kerabatnya. Hal ini akan menyebabkan si pemakai susuk mengalami tekanan mental karena merasa bersalah. Jika hal ini terus terjadi dan berlarut larut tekanan mental tersebut akan menjadi depresi.

Tidak hanya karena tekanan dari lingkungan sekitar yang dapat menyebabkan pengguna susuk menjadi depresi. Pengguna susuk yang tidak kuat menahan energi dari susuk juga bisa menyebabkan gangguan jiwa.

 

4. Mengalami Gangguan Gaib

Pengguna susuk akan mengalami fenomena-fenomena gaib yang membuatnya merasa tidak nyaman. Hal ini terjadi karena energi dari susuk tidak hanya bisa menjadi daya tarik bagi manusia namun juga bagi bangsa jin.

 

5. Susah Melewati Ajal (Saat Susuk Masih Terpasang)

Seseorang yang ditubuhnya masih tertanam susuk maka akan mengalami kesulitan saat ajal menjemput (matinya susah) padahal setiap manusia pasti menginginkan kematian yang tenang dan dipermudah. Hal ini karena pada kodratnya susuk bukanlah bawaan hidup yang diberikan oleh Tuhan.