Argentina Tertarik Gantikan Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023

Lifepod.id - Argentina dikabarkan siap menggantikan Indonesia untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U20 2023. Penyebab hal itu adalah karena penyelenggaraan Piala Dunia U20 2023 menjadi sorotan setelah batalnya proses undian atau drawing di Bali.

Argentina Tertarik Gantikan Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023
Foto: FIFA

Argentina dikabarkan siap menggantikan Indonesia untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U20 2023, yang rencananya akan digelar pada 20 Mei hingga 11 Juni mendatang.

Bahkan, Federasi Sepak Bola Argentina (AFA) dilaporkan sudah mengirimkan surat ke Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) terkait kesediaan menggantikan Indonesia. 

Penyelenggaraan Piala Dunia U20 2023 menjadi sorotan setelah batalnya proses undian atau drawing di Bali. 

Drawing Piala Dunia U20 2023 semula direncanakan digelar di Gedung Ksirarnawa, Bali, akhir pekan ini pada Jumat (31/3/2023).  

Namun, FIFA membatalkan drawing Piala Dunia U20 2023. Penolakan Gubernur Bali, I Wayan Koster, terhadap kehadiran timnas Israel diduga menjadi alasannya. 

''AFA langsung bergerak cepat dan mengirimkan proposal penawaran kepada FIFA apabila Indonesia batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Penawaran ini sudah diajukan AFA sejak beberapa hari yang lalu, menyusul berbagai ketidakpastian terkait kelanjutan Indonesia sebagai tuan rumah,'' tulis DobleAmarilla.

Dengan mengajukan diri sebagai pengganti Indonesia selaku tuan rumah Piala Dunia 2023, Argentina berharap bisa memanfaatkan keuntungan sebagai tuan rumah. Timnas Argentina U-20 bisa langsung tampil di putaran final Piala Dunia U-20.

Meski demikian, hingga saat ini FIFA hanya membatalkan drawing Piala Dunia U20 2023 dan agenda lainnya tetap berjalan.

Salah satunya adalah FIFA tetap melakukan inspeksi terakhir enam stadion yang diproyeksikan menjadi tempat pertandingan Piala Dunia U20 2023 di Indonesia. 

Semoga Indonesia tetap menjadi tuan rumah untuk gelaran Piala Dunia U20 2023 ya, GenLife!

Sumber: [1][2]

Baca Berita dan Artikel yang lain :