Inilah Tanggal Pengumuman Seluruh Pemain Timnas Esports SEA Games 2022 Hanoi

<b>Lifepod.id</b> - Pengumuman roster menjadi hal yang paling ditunggu-tunggu oleh segenap pihak. Banyak yang ingin segera mengetahui perkiraan terkait siapa yang akan membawa nama Indonesia pada SEA Games 2021 kali ini. Kira-kira tanggal berapa ya?.

Inilah Tanggal Pengumuman Seluruh Pemain Timnas Esports SEA Games 2022 Hanoi
Sumber : Suara Merdeka

Sekarang sedang diadakan seleksi tahap 1 untuk menemukan pemain berbakat demi membela Tanah Air. Sudah 3 hari berjalan, telah hadir banyak bintang esports yang berpotensi membawa kejuaraan dari Pelatnas tahap 1 ini.

Bahkan dari Mobile Legends sendiri terdapat 24 pemain yang cukup menjanjikan. Mereka berasal dari perwakilan M3, juara PON, juara kualifikasi, dan pemain pilihan khusus dari sang pelatih.

Demi menemukan pemain yang terbaik, Pelatnas tahap ke 1 yang dilaksanakan di daerah Bogor harus diikuti segenap pihak dengan pelatihan intensif. Mereka dituntut untuk memberikan performa terbaik karena akan membawa nama Indonesia kelak.

Untuk Mobile Legends, nantinya akan ada roster berisi 7 pemain yang akan membela nama bangsa. Dan untuk pengumuman roster ini akan segera diinformasikan seusai Pelatnas tahap 1.

“Pengumuman pemain terpilih pada 10 Maret 2022. Setelah itu para pemain terpilih akan langsung menjalankan Pelatnas.” Ucap Angga selaku Manajer Timnas Esports Indonesia dilansir ONE Esports.

Akan ada 7 pemain yang dipilih secara langsung dari 24 total pemain yang tersedia nantinya. Hal ini secara langsung dikonfirmasi oleh Manajer Timnas Esports Indonesia tersebut.

Baca Juga :