J-Hope BTS akan rilis single solo pekan ini

Lifepod.id - Pada 27 Februari tengah malam KST, BIGHIT MUSIC secara resmi mengumumkan bahwa J-Hope akan merilis single solo berjudul “On The Street” minggu depan, menjelang pendaftaran militernya yang akan datang.

J-Hope BTS akan rilis single solo pekan ini

J-Hope dari grup K-pop Bangtan Sonyeondan (BTS) akan merilis single solo beserta video musiknya pada pekan ini, menurut pengumuman dari agensi BigHit Music melalui Weverse pada Senin.

Sebagaimana yang dilaporkan Yonhap, Senin, single solo itu berjudul "on the street" yang dijadwalkan rilis pada Jumat (3/3) pukul 14.00 waktu Korea Selatan atau 12.00 WIB.

Menurut BigHit, lagu ini disusun dan ditulis oleh J-Hope sendiri. "on the street" dideskripsikan sebagai lagu lo-fi hip-hop dengan melodi yang terdengar nyaman dan lirik yang hangat. Judul lagu tersebut juga merujuk pada "street dance" yang menjadi akar dari ciri khas J-Hope.

J-Hope secara resmi memulai debutnya sebagai solois melalui perilisian album solo pertamanya berjudul "Jack in the Box" pada bulan Juli tahun lalu.

Pengumuman rencana perilisan single baru muncul satu hari setelah agensi mengumumkan bahwa J-Hope akan menjalani wajib militer (wamil) di negaranya, menjadikannya anggota BTS yang kedua yang mendaftar wajib militer setelah anggota tertua Jin.

Agensi mengatakan J-Hope belum lama ini membatalkan izin untuk menunda pendaftaran tugas militernya, tanpa memberikan detail waktu kapan penyanyi itu secara resmi akan mendaftar.

Penyanyi kelahiran 1994 itu sempat menunda wajib militernya hingga akhir 2024, saat dia berusia 30 tahun, di bawah Undang-Undang Dinas Militer yang direvisi pada 2020. Di Korea Selatan, semua pria berbadan sehat diwajibkan untuk mengikuti wajib militer selama kurang lebih dua tahun.

Sumber : [1][2]



Cek Berita dan Artikel yang lain :