Jangan Cuma Duduk di Tribun, Nikmati Spot Foto Instagramable di Lokasi Formula E Biar Makin Kece

Lidepod.id - Formula E 2022 resmi berlangsung di Jakarta International E-prix Circuit di Ancol pada hari ini, Sabtu, 4 Juni. Para penonton bukan cuma bisa duduk di tribun, tapi juga berfoto di sejumlah lokasi yang instagramable.

Jangan Cuma Duduk di Tribun, Nikmati Spot Foto Instagramable di Lokasi Formula E Biar Makin Kece

Formula E 2022 resmi berlangsung di Jakarta International E-prix Circuit di Ancol pada hari ini, Sabtu, 4 Juni. Para penonton bukan cuma bisa duduk di tribun, tapi juga berfoto di sejumlah lokasi yang instagramable.

Berikut ini beberapa tempat yang bisa dijadikan spot foto keren di lokasi Formula E 2022.

Pantai Formula E

Penonton yang hadir menyaksikan Formula E bisa mengabadikan momen keren di pantai yang dihiasi dengan tulisan ‘Formula E Love Jakarta’. Lokasi instagramable yang pertama ini berada tepat di depan lobi utara Ancol Beach City dan tak jauh dari tribun 2G

Lokasi ini sengaja dibuka untuk para penonton yang ingin menikmati suasana balapan di tengah jeda Formula E. Di sisi pantai berpasir putih ini ada panggung besar yang nantinya akan diisi oleh sejumlah artis Ibu Kota dan ada pula gerai-gerai seperti fan store dan stand berbagai macam makanan.

“Bagus ada spot foto ini, pemandangannya pantai yang cantik tapi juga bisa sambil nonton balap kita,” kata salah satu pengunjung usai berfoto.

Pantai Formula E (Foto: Ulfa Gusti/VOI)

Booth Foto 3D

Spot instagramable di lokasi Formula E selanjutnya adalah booth foto 3D. Masih berada di depan lobi utara, para penonton bisa kembali menemukan tempat foto yang tidak kalah keren.

Berbeda dengan pantai Formula E yang bisa jadi lokasi berfoto dengan latar laut, booth foto 3D ini justru kental dengan nuansa formula E. Di atur dengan latar belakang dominasi biru, para penonton yang berfoto di sini akan dibantu operator yang akan mengoperasikan alat agar foto yang dihasilkan bisa bergerak dengan efek 3D.

Girls on Track

Lokasi ini sebenarnya diadakan untuk para penonton perempuan yang datang menyaksikan Formua E. Namun, penonton pria juga diperkenankan untuk ikut menikmati spot ini. Di dalam Girls on Track terdapat sejumlah pameran dan juga diperuntukan sebagai sarana edukasi bagi wanita yang tertarik dengan dunia balap.

Bukan hanya soal jadi pebalap, di lokasi ini para pengunjung juga bisa mendapat gambaran tentang kerja apa saja yang bisa dilakukan agar terlibat di Formula E, seperti operator balap hingga penyelenggaraan.

Girls On Track (Foto: Ulfa Gusti/VOI)

Baca Juga :