Lawan Hoaks, Twitter Rilis Fitur Cek Fakta ‘Birdwatch’!

<b> Lifepod.id </b> - Penyebaran hoaks di platform sosial media memang tidak bisa dibendung, termasuk di Twitter. Untuk itu, Twitter meluncurkan fitur bernama Birdwatch.

Lawan Hoaks, Twitter Rilis Fitur Cek Fakta ‘Birdwatch’!
Img. Twitter merilis fitur penangkal hoaks yang diberi nama 'Birdwatch' |

 

Birdwatch yang telah diperkenalkan sejak Oktober 2020 silam dikembangkan untuk meminimalisir peredaran hoaks atau berita palsu. Twitter berusaha memerangi penyebaran informasi palsu dan teori konspirasi di platform mereka.

Pengguna nantinya bisa meninggalkan catatan kepada Twitter atau kicauan pengguna lain yang menyebarkan informasi invalid atau hoaks di dunia maya. Catatan ini tersedia dengan pilihan ‘Contribute to Birdwatch’. 

“Birdwatch memungkinkan orang mengidentifikasi informasi di tweet yang mereka yakini menyesatkan dan menulis catatan yang memberikan konteks informatif.

Kami yakin pendekatan ini berpotensi untuk merespons dengan cepat ketika informasi yang menyesatkan menyebar, menambahkan konteks yang dipercaya orang dan dianggap berharga,” tulis keterangan Vice President Product Twitter, Keith Coleman, dilansir dari Uber Gizmo pada Selasa (26/01).

“Kami segera untuk meluncurkan untuk pengguna Twitter di seluruh dunia jika sudah mendapat persetujuan dari kontributor luas dan beragam.”

 

 

Saat ini sendiri fitur Birdwatch dalam tahap uji coba untuk 1.000 pengguna di Amerika saja. Nantinya akan diluncurkan secara global jika sudah mendapatkan persetujuan.

Selain Birdwatch, Twitter juga punya fitur-fitur anti-hoaks lainnya, termasuk label keterangan misinformasi yang contohnya terdapat di tweet Donald Trump hingga informasi khusus membahas COVID-19 dari sumber resmi di ‘Whats happening’.


Baca juga: Twitter Beri Alasan Rilis Fleets Agar Netizen Lebih Nyaman

Baca juga: Meresahkan, Akun Donald Trump Resmi Dihapus Twitter