MU Kena Tikung, Cody Gakpo Pilih Liverpool

Lifepod.id - MU kalah gercep daripada Liverpool. PSV dan LFC sudah mencapai kesepakatan untuk transfer Cody Gakpo. Pemain 23 tahun itu akan menuju Inggris untuk menuntaskan proses transfernya.

MU Kena Tikung, Cody Gakpo Pilih Liverpool
Foto: codymathesgakpo/Instagram

Liverpool lebih menarik hati dalam persaingan perebutan pemain PSV Eindhoven, Cody Gakpo daripada Manchester United.

Gakpo memang sudah jadi incaran Liverpool untuk bursa transfer musim panas. Dengan melihat performa Gakpo di Piala Dunia 2022 lalu dengan raihan tiga gol dari lima laga, Liverpool sadar persaingan makin ketat untuk mendapatkannya.

Bukan hanya Liverpool yang tertarik mendatangkan pemain tersebut, Erik Ten Hag pelatih Manchester United pun ada keinginan membawa gelandang asal Belanda itu ke Setan Merah pada Januari mendatang. Kini manajer MU harus gigit jari karena kalah gercep dari Liverpool.

Kesepakatan akhir dicapai karena PSV sudah sepakat dengan tawaran Liverpool senilai 37 juta paun (Rp 697 miliar) yang bisa bertambah hingga 50 juta paun, tergantung performa si pemain.

Gakpo telah diizinkan terbang ke Inggris untuk menjalani tes medis dan pengurusan dokumen, sebelum resmi berseragam Liverpool.

"PSV dan LFC sudah mencapai kesepakatan untuk transfer Cody Gakpo. Pemain 23 tahun itu akan menuju Inggris untuk menuntaskan proses transfernya," ujar pernyataan resmi PSV.

<blockquote class="twitter-tweet"><p lang="en" dir="ltr">PSV and <a href="https://twitter.com/LFC?ref_src=twsrc%5Etfw">@LFC</a> have reached an agreement on the proposed transfer of Cody Gakpo.<br><br>The 23-year-old attacker will leave for England imminently where he will be subjected to the necessary formalities ahead of the completion of the transfer.</p>&mdash; PSV (@PSV) <a href="https://twitter.com/PSV/status/1607495528580890625?ref_src=twsrc%5Etfw">December 26, 2022</a></blockquote> <script async src="https://platform.twitter.com/widgets.js" charset="utf-8"></script>

Liverpool memang membutuhkan kehadiran Gakpo. Tim tersebut sedang dilanda krisis penyerang, karena Diogo Jota dan Luiz Diaz harus menepi absen hingga Maret.

Selain penampilannya yang ciamik di Piala Dunia 2022, Cody Gakpo yang biasa bermain dari sayap kiri punya statistik luar biasa selama memperkuat PSV Eindhoven, yakni 55 gol dan 50 assist dari 159 laga di seluruh kompetisi.

Di musim 2022/2023, pemain 23 tahun itu membuat 13 gol dan 17 assist dari 24 pertandingan. Gakpo bakal jadi incaran kedua MU yang digaet Liverpool, setelah Darwin Nunez musim panas lalu.

Sumber: [1][2]

Baca Berita dan Artikel yang lain :