Samsung Berikan Layanan Purnajual Virtual

Lifepod.id - Sebagai solusi atasi kendala pada perangkat konsumen pada masa Pembatasan Sosial Berskala Besar Samsung Electronics Indonesia membuka layanan purna jual (after-sales) virtual.

Samsung Berikan Layanan Purnajual Virtual

"Dengan hadirnya layanan ini setiap pelanggan kami bisa mendapatkan layanan informasi mengenai produk, tanpa perlu keluar rumah," ucap Irfan Rinaldi, Product Marketing Manager Samsung Electronics Indonesia, dalam siaran resmi.

Baca Juga : Gadget Katanya Beli iPhone 12 Gak Dapet Earpods dan Charger Bawaannya Lagi

Cara kerja layanan Samsung Visual Consultant ini menggunakan aplikasi WhatsApp sebagai platform agar pengguna bisa mengakses layanan kapanpun dan dimanapun.

Samsung Visual Consultant

Samsung Visual Consultant melayani pertanyaan seputar perbaikan dan konsultasi tentang fitur dan perangkat. Layanan lain yang juga disediakan Samsung Visual Consultant ini antara lain berupa informasi produk, cara menggunakan perangkat, promosi yang tersedia hingga cara membeli produk Samsung.

samsung visual consultantLayanan Samsung Visual Consultant ini disediakan secara gratis dan dapat diakses dengan mengunjungi situs resmi Samsung Indonesia.

Baca Juga : Galaxy Tab S7 Plus, Lawan iPad Pro?

Perusahaan Samsung membuka layanan purnajual jarak jauh ini sejak masa pandemi guna mengatasi penutupan wilayah yang saat ini sedang berlaku.Samsung juga memberikan layanan service dan  antar-jemput produknya.