Seberapa Efektif Belajar Sambil Mendengarkan Musik?

<b> Lifepod.id </b> - Salah satu kegiatan yang dilakukan sebagian orang saat belajar adalah mendengarkan musik. Musik yang didengarkan pun beraneka ragam.

Seberapa Efektif Belajar Sambil Mendengarkan Musik?
Img. Unsplash/cdx2

 

Musik membantu untuk menghalau rasa sepi saat belajar. Selain itu, musik juga bisa membantu meningkatkan serta menjaga konsentrasi agar lebih terjaga.

Dilansir dari Health Harvard Edu, Kamis (18/02), hal berbeda justru terlihat dari hasil penelitian yang dilakukan oleh mahasiswa kedokteran di Harvard Medical School.

Penelitian tersebut memperlihatkan jika tidak terdapat korelasi langsung antara musik dengan tingkatan kemampuan kognitif manusia. Nyatanya tidak terbukti jika musik berpengaruh sebagai “daya dorong” konsentrasi belajar, malah justru memecah perhatian.

Dalam penelitian tersebut dilakukan melalui tiga orang yang mendengarkan aliran musik berbeda-beda saat belajar, ada yang mendengarkan musik pop, musik klasik, dan satunya tanpa musik.

Terlihat orang yang belajar tanpa iringan musik sama sekali menghasilkan kemampuan kognitif yang optimal. Tingkat konsentrasinya lebih tinggi diantara dua orang lainnya.

Terbukti dari hasil penelitian tersebut jika musik tidak berhubungan langsung dengan kemampuan kognitif seseorang. Musik sendiri lebih berpengaruh pada kondisi emosional pendengarnya.

Itu bukan berarti jika musik tidak bisa untuk menemani belajar. Untuk membantu menciptakan suasana hati yang baik, bisa coba untuk dengarkan musik klasik sehingga kemampuan kognitif bisa meningkat.

 

Baca juga: Waspadai Migrain Akibat Stress dan Cara Penanganannya