'Halloween Ends' Review : Akhir dari Trilogi ‘Halloween’

Lifepod.id - Buat kamu yang nggak sabar lihat nasib Michael Myers di ‘Halloween Ends’, bisa kamu saksikan mulai hari ini, GenLife.

'Halloween Ends' Review : Akhir dari Trilogi ‘Halloween’
'Halloween Ends' Review : Akhir dari Trilogi ‘Halloween’
'Halloween Ends' Review : Akhir dari Trilogi ‘Halloween’
'Halloween Ends' Review : Akhir dari Trilogi ‘Halloween’

Halloween Ends adalah franchise Halloween ke-13. Setelah dua film Halloween sebelumnya rilis Halloween (2018) dan Halloween Kills (2021), Halloween Ends menjadi film terakhir dalam trilogi tersebut. Untuk alur ceritanya, film ini mengikuti cerita Halloween yang telah tayang pada 1978 silam.

Disutradarai oleh David Gordon Green, Halloween Ends berdurasi sekitar 111 menit. Halloween Ends turut dibintangi aktor dan aktris keren, seperti Jamie Lee Curtis, Rohan Campbell, Will Patton, Kyle Richards, dan James Jude Courtney. Film ini semakin menarik karena diadaptasi dari karakter yang muncul dalam film horor Halloween (1978). Film garapan Universal Pictures ini, berlatar empat tahun dari Halloween Kills, ketika Laurie Strode yang tinggal bersama cucunya, Allyson, untuk menyelesaikan memoarnya.

©Universal Pictures - Allyson (Andi Matichak)

Suatu hari, Corey Cunningham (Rohan Campbell), dituduh menjadi pembunuh seorang anak laki-laki yang dia asuh. Kejadian itu akhirnya memicu serangkaian kekerasan dan teror brutal yang memaksa Laurie untuk menghadapinya. Berhasilkah Laurie melewati masa-masa itu ?

Sinematografi sekaligus background musik mengambil referensi dari film pertamanya. Hal inilah yang membuat antar film terasa berkelanjutan. Dalam film ini, adegan berdarah-darah paling ditonjolkan sepanjang film, ciri khas film slasher pada umumnya. Begitu juga dengan jumpscare yang tiba-tiba, cukup mendebarkan sekaligus membuat penasaran.

©Universal Pictures 

Bagi penggemar film horor slasher, film ini menjadi akhir yang dinanti-nanti. Sekaligus menjadi kesimpulan dari perjalanan pembunuh berantai yang telah mengusik selama lebih dari 40 tahun. Halloween Ends bisa dibilang hadir sebagai epilog dari kisah Laurie dan Michael Myers.

Halloween Ends sudah bisa kamu tonton di bioskop 12 Oktober, yess hari ini banget, GenLife!

Baca Berita dan Artikel yang lain :