5 Cara Melatih Diri Agar Matang Secara Emosional

<b>Lifepod.id</b> - Kedewasaan tidak bisa diukur dari umur seseorang, namun kedewasaan itu juga dapat diukur dari bagaimana cara seseorang bertanggung jawab atas setiap tindakannya. Selain diukur dari sikapnya, kedewasaan juga diukur dari kondisi emosional seseorang.

5 Cara Melatih Diri Agar Matang Secara Emosional

 

Dewasa secara emosional maksudnya seseorang berarti mampu mengatur emosionalnya dalam situasi dan kondisi seperti apapun. Nah, berikut adalah beberapa hal untuk melatih emosionalmu agar semakin matang!

 

1. Menerima Keadaan 

Belajarlah menerima keadaan sedikit demi sedikit baik dari segi keadaan fisik, lingkungan, maupun jiwa. Dengan menerima hal-hal tersebut kamu tidak akan lagi menyalakan keadaan. 

Semua hal yang terjadi kepadamu, sedih maupun senang semua tergantung pada cara pandangmu. Jika kamu memilih menerima dan berdamai dengan keadaanmu maka kamu akan merasa lebih tenang meskipun keadaan tersebut sedang susah.

 

2. Bertanggungjawab atas emosi sendiri

Kendalikan emosimu saat marah, belajarlah untuk bertanggung jawab atas emosimu sendiri. Seperti contoh ketika kamu marah dan ingin membanting barang, pikirkan kembali apakah kamu tidak akan menyesal saat nentinya barang tersebut rusak? 

Atau ketika kamu sedang marah kepada seseorang dan ingin melontarkan kata-kata kasar kepadanya, apakah kamu sudah siap jika nantinya hubunganmu menjadi buruk dengan orang tersebut.

 

3. Belajar sabar 

Belajar sabar adalah poin penting dalam mendewasakan emosi. Tak perlu hidup terburu-buru, nikmati semua proses kehidupan. Perbbaiki yang bisa diperbaiki. Lepaskan dan ikhlaskan sesuatu yang memang sudah tidak bisa dikendalikan.

 

4. Open Minded

Bukalah  dirimu dengan pikiran-pikiran terbuka dengan memandang hal-hal baru dan perbedaan yang ada disekitarmmu. Open Minded akan menghindarkanmu dari sikap mudah menghakimi orang lain.

 

5. Belajar Menulis Perasaan

Dengan menulis perasaan maka kamu akan belajar mengenali emosi apa yang sedang kamu rasakan. Kamu bisa melakukannya saat menjelang tidur. Tulislah perasaanmu dengan jujur karena hal ini akan membantu untuk mengeluarkan emosi negatif yang mungkin saja terpendam dalam dirimu.

 

Baca juga: Rekomendasi 8 Film yang akan Membuatmu Tertarik Belajar Dunia Bisnis

Baca juga: Apakah Kamu Pelit atau Hemat? Ini Ciri-Cirinya!

 

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow