LRT Jabodebek Beroperasi Sebentar Lagi, Apa Bedanya dengan LRT Jakarta?

Lifepod.id - LRT Jabodebek sebentar lagi akan beroperasi. Ketahui perbedaan antara LRT Jabodebek dengan LRT Jakarta pada artikel ini.

LRT Jabodebek Beroperasi Sebentar Lagi, Apa Bedanya dengan LRT Jakarta?
Foto: cnbcindonesia.com

Lintas Raya Terpadu (LRT) Jabodebek sedang berada pada tahap uji coba. LRT ini akan mulai beroperasi secara resmi pada tanggal 18 Agustus 2023. Beberapa tahun yang lalu LRT Jakarta sudah beroperasi terlebih dahulu. Lalu, apa perbedaan di antara kedua LRT tersebut?

LRT merupakan transportasi berbasis rel yang bertujuan untuk mengurangi kemacetan. Terdapat dua jenis LRT yang sudah dan akan beroperasi per agustus 2023 ini. 

LRT Jakarta menjalani tahap uji coba yang dimulai pada 11 Juni 2019 dan beroperasi secara resmi pada 1 Desember 2019. Sedangkan LRT Jabodebek masih dalam tahap uji coba yang dimulai pada 15 Mei 2023 dan akan beroperasi secara resmi Agustus nanti.

Selain itu, dikutip dari Sindonews, terdapat beberapa perbedaan dari aspek lainnya. Antara lain:

  1. Rute

LRT Jakarta memiliki rute Stasiun LRT Pegangsaan Dua (Kelapa Gading), Stasiun LRT Boulevard Utara, Stasiun LRT Boulevard Selatan, Stasiun LRT Pulomas, Stasiun LRT Equestrian, dan Stasiun LRT Velodrome (Rawamangun). Sedangkan LRT Jabodebek melewati rute Stasiun Dukuh Atas, Stasiun Setiabudi, Stasiun Rasuna Said, Stasiun Kuningan, Stasiun Pancoran Stasiun Cikoko, Stasiun Ciliwung, Stasiun Cawang, Stasiun Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Stasiun Kampung Rambutan, Stasiun Ciracas Stasiun Harjamukti, Stasiun Halim, Stasiun Jatibening Baru, Stasiun Cikunir I, Stasiun Cikunir II, Stasiun Bekasi Barat, dan Stasiun Jatimulya.

  1. Tujuan Pembangunan

Tujuan dibangunnya LRT Jakarta oleh PT Wijaya Karya adalah menunjang penyelenggaraan Asian Games 2018 sedangkan LRT Jabodebek yang dibangun oleh PT Adhi Karya bertujuan untuk mengurangi kemacetan daerah Jakarta dan sekitarnya. 

  1. Panjang Lintas dan Jaringan

LRT Jakarta saat ini memiliki panjang lintasan rel sepanjang 5,8 kilometer dengan rencana pembagian rute kedepannya dalam fase 2 yaitu fase 2A (Kelapa Gading - Jakarta International Stadium) dan fase 2B (Velodrome - Manggarai), sedangkan LRT Jabodebek memiliki panjang lintasan rel sepanjang 44 kilometer dengan rute Cawang-Cibubur, Cawang Dukuh Atas, dan Cawang Bekasi Timur.

  1. Kapasitas

LRT Jakarta dapat menampung 135 penumpang dan satu rangkaian LRV atau satu trainset mampu menampung hingga 270 penumpang dari yang duduk hingga berdiri. 1 trainset LRT Jakarta memiliki 2 kereta. Sementara itu, LRT Jabodebek dapat menampung hingga 1.300-1.500 penumpang dengan 1 trainset berjumlah 6 kereta.

Sumber: [1]

Baca Berita dan Artikel yang lain :