“Peninsula” Diputar Perdana dalam Pembukaan Bioskop di Singapura

<b> Lifepod.id</b> - Situasi pascapandemi yang kian stabil di Singapura, membuat bioskop-bioskop akan beroperasi kembali bulan ini. Salah satu film yang menjadi pembuka adalah sekuel Train to Busan, yakni Peninsula.

“Peninsula” Diputar Perdana dalam Pembukaan Bioskop di Singapura
Img. Penayangan perdana film Peninsula dalam pemukaan bioskop di Singapura

Mulai 13 atau 15 juli, pihak bioskop Singapura mengkonfirmasi akan membuka kembali bisnis mereka, menyusul pengumuman dari Infocomm Media Development Authority (IMDA).

Berdasarkan pernyataan IMDA, untuk mencegah resiko penyebaran COVID-19, manajemen keamanan wajib dipersiapkan di bioskop.

Nantinya, akan ada pembatasan penonton maksimum 50 saja per penayangan di satu ruang teaternya. Penonton juga diwajibkan memakai masker dan mematuhi protokol kesehatan.

Sebanyak lima orang yang merupakan teman atau keluarga dapat duduk bersebelahan, sedangkan orang asing harus memenuhi persyaratan menjaga jarak aman 1 meter dengan lainnya.

Bioskop juga melakukan pemeriksaan suhu, penggunaan aplikasi SafeEntry yang dikeluarkan pemerintah setempat, dan meningkatkan langkah-langkah sanitasi.

Pemunduran penayangan film-film seperti Tenet dan Mulan menjadikan Peninsula ini menjadi salah satu judul film yang diputar saat pembukaan bioskop di Singapura.

Perilisan sekuel ini sendiri masih dipastikan tayang 15 juli mendatang, sesuai dengan pemutaran perdananya di Korea Selatan.