Realme Pad Resmi Meluncur, Ini Spesifikasi dan Harganya

<b>Lifepod.id</b> - Setelah rangkaian teaser dan banyak bocoran beredar di Internet, akhirnya tablet Realme Pad resmi diluncurkan dengan harga yang terjangkau lho.

Realme Pad Resmi Meluncur, Ini Spesifikasi dan Harganya

Semenjak kabar perilisannya, Realme Pad ini sudah mencuri perhatian dari berbagai pihak. Kombinasi desain yang menarik dengan harga terjangkau menjadi daya tarik sendiri bagi pengguna Real Me dan banyak pihak. 

Dikutip Gizmochina, Jumat, Realme Pad diusung dengan desain bodi metal yang  tersedia dalam dua warna, yakni Real Gold dan Real Grey. Dimensinya sendiri berukuran 246,1 x 155,9 x 6,9mm dengan berat 440g.

Realme Pad dibekali chipset SoC MediaTek Helio G80 yang dipadukan dengan pilihan RAM 3 GB atau RAM 4 GB dan dua pilihan memori internal yang disediakan yaitu 32 GB atau 64 GB. Jika diperlukan, penyimpanan mampu diperluas hingga 1TB menggunakan slot MicroSD

Untuk layarnya Realme Pad membawa layar IPS LCD 10,4 inci dengan resolusi 2.000 x 1.200 piksel (WUXGA+) 16,7 juta warna, rasio layar-ke-tubuh 82,5 persen, dan kecerahan 360 nits, mendukung Mode Baca, Mode Gelap, Mode Malam, dan Mode Sinar Matahari serta dengan didukung satu kamera 8 MP pada sisi depan dan belakang.

Tablet ini ditenagai oleh  baterai 7.100 mAh dengan fast charging 18 W. Perangkat memiliki empat speaker yang ditempatkan pada empat sudut yang mendukung teknologi audio Dolby Atmos dan Hi-Res.

Terdapat mikrofon ganda untuk mengaktifkan fitur noise cancellation selama video call atau pertemuan online. Dilansir dari GSM Arena, Realme Pad menjalankan sistem operasi Android 11 yang dikustomisasi ke dalam Realme UI khusus untuk tablet.

Dibagian konektivitas, Realme Pad dilengkapi dengan dual-band WiFi 5, Bluetooth 5.0, GNSS (GPS, A-GPS, GLONASS, BeiDou), dan port USB Type-C. Ada juga varian LTE.

Berbicara tentang harga Realme Pad varian RAM 3GB dan penyimpanan 32GB (WiFi saja) dibanderol 13.999 rupee (Rp2,7 juta), varian RAM 3GB dan penyimpanan 32GB (WiFi+LTE) dijual 15.999 rupee (Rp3,1 juta), sedangkan varian RAM 4GB dan penyimpanan 64GB ditawarkan dengan harga 17.999 rupee (Rp3,4 juta).

Baca Juga : Apple Umumkan iPhone 13, September Ini

Baca Juga : Gadget RI Siapkan Anggaran 17 Triliun untuk Buat Laptop Merah Putih