Catat! Daftar 12 Situs Pengumuman SBMPTN 2020 yang Bisa Diakses

<b>Lifepod.id</b> - Seleksi Bersama perguruan Tinggi Negeri atau disingkat SBMPTN merupakan seleksi bersama dalam penerimaan mahasiswa baru di lingkungan perguruan tinggi negeri.

Catat! Daftar 12 Situs Pengumuman SBMPTN 2020 yang Bisa Diakses

 

Hasil akhir Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2020 akan diumumkan hari ini tepatnya pada Jumat (14/08). Pengumuman SBMPTN ini akan diumumkan lewat 12 situs resmi Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) dan PTN. 

"Pengumuman hasil Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri 2020, Jumat 14 Agustus 2020 pukul 15.00 WIB," ujar Koordinator Bidang Humas Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) Anwar Effendi, Senin (10/8).

Berikut daftar situs yang bisa diakses untuk melihat hasil pengumuman SBMPTN 2020: 

1. https://pengumuman-sbmptn.ltmpt.ac.id
2. https://sbmptn.ui.ac.id
3. https://sbmptn.undip.ac.id
4. https://sbmptn.unair.ac.id
5. https://sbmptn.unsri.ac.id
6. https://sbmptn.untan.ac.id
7. https://sbmptn.itb.ac.id
8. https://sbmptn.its.ac.id
9. https://sbmptn.ipb.ac.id
10. https://sbmptn.unand.ac.id
11. https://sbmptn.unhas.ac.id
12. https://sbmptn.unsyiah.ac.id

Berdasarkan data Tahun ini LTMPT mencatat terdapat 713.230 peserta yang terdaftar pada SBMPTN 2020. Namun hanya 92,89 peserta yang hadir pada UTBK atau sekitar 662.409 peserta.