Inovasi Baru KAI Commuter Yogyakarta-Solo

<b>Lifepod.id</b> - Commuter line atau KAI Commuter merupakan sebuah inovasi baru Kementerian Perhubungan Direktorat Jenderal Perkeretaapian yang dihadirkan pada rute perjalanan Yogya hingga Solo.

Inovasi Baru KAI Commuter Yogyakarta-Solo

Adanya inovasi ini diharapkan mampu untuk memperbaiki dan meningkatkan layanan publik pada sektor transportasi antarregional yang sebelumnya ditempati oleh KA Prameks (Prambanan Ekspress). Peresmian mulai beroperasinya KAI Commuter ini dilakukan pada Februari 2021 lalu secara bertahap, dan dimulai dari Stasiun Yogyakarta sampai ke Stasiun Solo Balapan.

Hadirnya KAI Commuter Yogya-Solo ini disambut sangat baik oleh masyarakat. Masyarakat tidak segan meluangkan waktunya hanya untuk sekadar mencoba transportasi yang akan beroperasi tersebut, bahkan KA Prameks yang dahulunya menjadi transportasi andalan masyarakat Yogya - Solo dikabarkan tidak akan beroperasi kembali pada rutenya.

Kartu Multi Trip

Saat akan menaiki KAI Commuter ini petugas akan mengarahkan ke pintu pojok stasiun, lalu menaiki tangga untuk menuju lantai dua. Di lantai dua tersedia loket untuk membuat KMT (Kartu Multi Trip) yang nantinya akan digunakan untuk tap in dan tap out saat naik dan turun dari KAI Commuter.

Sejak awal beroperasi, KRL Yogyakarta-Solo sepenuhnya menerapkan transaksi non-tunai menggunakan Kartu Multi Trip (KMT) dan kartu uang elektronik bank sebagai tiket KRL.

Selain itu, untuk melakukan aktivasi kartu-kartu lainnya yang dapat digunakan untuk tap in maupun tap out bisa juga dilakukan di loket oleh petugas. Jika ingin melakukan perjalanan dengan KAI Commuter ini tidak perlu sebelumnya untuk memesan tiket terlebih dahulu, bisa langsung datang sesuai jadwal KAI Commuter yang tersedia.

Perjalanan Solo - Yogya menggunakan KRL Commuter ini tergolong memakan waktu singkat, kurang lebih hanya sekitar 1,5 jam saja. Perjalanan dari Solo ke Yogya ini berhenti pada 11 stasiun pada rutenya, tetapi tak perlu khawatir, karena tentu tidak membuat perjalanan terasa semakin lama.

Untuk kenyamanan dan keamanan KRL Commuter ini tidak perlu lagi diragukan, para petugas kereta sangat menerapkan kebersihan dan menjaga protokol kesehatan dalam kereta. Kursi penumpang dan tempat berdiri juga sudah diatur sedemikian rupa agar tetap berjarak.

Inovasi KRL Commuter Yogya - Solo ini memang patut diapresiasi dan sudah tidak diherankan lagi mengapa disambut antusias oleh masyarakat  Yogya maupun Solo. Moda transportasi yang terbilang cukup efisien dan simpel untuk menunjang kebutuhan masyarakat yang melakukan perjalanan pulang pergi dari Solo ke Yogya atau sebaliknya, terlebih kepada para pekerja dan mahasiswa.

Tarif yang terjangkau dengan pelayanan yang sudah sangat layak diberikan kepada masyarakat dan tidak melupakan keamanan dan kenyamanan penumpangnya semakin sangat memudahkan perjalanan antarkota dari Solo hingga Yogya.