KAI Pasang Tangga di Stasiun Tebet usai Penumpang Lansia Jatuh karena Peron Rendah

Lifepod.id - Sebagian peron di Stasiun Tebet, Jakarta Selatan (Jaksel), telah dipasangi tangga usai insiden lansia bernama Salatun terjatuh lantaran tingginya jarak kereta dengan peron. Penumpang lansia KRL bernama Olomian Silitonga (66) bersyukur tangga itu kini telah dipasang di peron stasiun

KAI Pasang Tangga di Stasiun Tebet usai Penumpang Lansia Jatuh karena Peron Rendah
photo: news.detik.com

KAI Commuter akhirnya mulai memasang tangga di Stasiun Tebet usai penumpang lansia terjatuh karena peron terlalu rendah. Jarak peron ke kereta yang terlalu tinggi membuat lansia tersebut tidak kuat hingga akhirnya jatuh.

Kini peron di Stasiun Tebet sudah dipasang tangga untuk memudahkan penumpang naik ke kereta. Jarak peron dan pintu masuk sekarang sudah sejajar dengan pintu masuk kereta.

Pengerjaan tangga tersebut mulai dilakukan Sabtu (28/1/2022) siang. Namun, tangga tersebut tidak dipasang di sepanjang peron.

Tangga tambahan untuk memudahkan penumpang tersebut dipasang di peron dekat pintu masuk dan keluar Staisun Tebet.

VP PT Kereta Commuter Indonesia, Anne Purba melalui akun media sosialnya mengatakan, jarak peron dan kereta yang terlalu tinggi itu disebabkan karena tanah turun dan bantalan rel terus dinaikkan.

Anne membantah bahwa pemasangan tangga tersebut setelah insiden lansia jatuh di peron. Menurutnya, ada beberapa peron di stasiun yang perlu ditinggikan karena mengalami tanah turun. Namun, semuanya akan dilakukan secara bertahap.

Sumber : [1][2]

Cek Berita dan Artikel yang lain :