Ronaldo Resmi Dikontrak Al Nassr, Berapa Gajinya?

Lifepod.id - Cristiano Ronaldo dipastikan akan bergabung dengan tim Arab Saudi, Al Nassr. Ronaldo menandatangani kontrak berdurasi dua setengah tahun, sampai 2025 mendatang dengan pendapatan yang mencapai Rp 3,3 Triliun per tahunnya.

Ronaldo Resmi Dikontrak Al Nassr, Berapa Gajinya?
Foto: Al Nassr

Perjalanan karir Cristiano Ronaldo setelah dinyatakan hengkang dari Manchester United akhirnya menemukan titik terang. Ronaldo dipastikan akan bergabung dengan tim Arab Saudi, Al Nassr.

Setelah Ronaldo mengkritik Manchester United secara terbuka dalam suatu wawancara eksklusif, MU langsung mengambil keputusan besar untuk memutus kontrak Ronaldo berdasarkan kesepakatan bersama.

Alhasil, Ronaldo berstatus free agent alias tanpa klub sejak diputus kontrak oleh MU hingga sebelum resmi berseragam Al Nassr.

Gosip transfer ke Al-Nassr sebenarnya sudah muncul sejak beberapa pekan lalu, tapi kabar tersebut masih simpang siur. Bahkan presiden klub Arab Saudi tersebut sempat membantah.

Kabar terkini pada Sabtu (31/12/2022) dini hari WIB, Al-Nassr. akhirnya secara resmi mengonfirmasi transfer Ronaldo. 

Ronaldo menandatangani kontrak berdurasi dua setengah tahun, sampai 2025 mendatang. Dia bakal dipercaya memegang tanggung jawab besar di dalam dan di luar lapangan.

Berapa gaji yang didapatkan Ronaldo selama berseragam Al Nassr?

Berikut rinciannya,

  • Rp 3,3 triliun per tahun 
  • Rp 275 miliar per bulan 
  • Rp 68,75 miliar per minggu 
  • Rp 9,8 miliar per hari 
  • Rp 408 juta per jam 
  • Rp 6,8 juta per menit. 

Nah itulah gaji dari seorang bintang, Ronaldo selama membela tim Al Nassr, pendapatan yang fantastis bukan?

Sumber: [1][2]

Baca Berita dan Artikel yang lain :