5 Item yang Laris Dijual dalam Bentuk NFT

<b>Lifepod.id</b> - Tidak semua hal bisa dijual dalam bentuk NFT, alasannya karena rawan penyalahgunaan dan cenderung berbahaya. Berikut lima item yang sedang tren jadi laris manis di marketplace NFT.

5 Item yang Laris Dijual dalam Bentuk NFT
Ilustrasi NFT. (Pixabay)

NFT belakangan sedang naik daun, apalagi setelah seorang pemuda bernama Ghozali Everyday sukses mendapatkan uang miliaran dari NFT ini. Ghozali diketahui menjual NFT berupa foto selfie di marketplace bernama OpenSea. Namun. Ternyata tidak hanya foto selfie saja yang laku dijual sebagai NFT. Beberapa item berikut ini juga berpotensi laris saat dijual versi NFT-nya.

1. Meme / karakter unik

Koleksi NFT Ghozali Everyday. (OpenSea)

Meme atau karakter lucu sedang menjadi tren. Beberapa orang yang mengikuti tren NFT biasanya mencari karakter unik yang bisa mereka gunakan untuk profil media sosial mereka. Jika kamu cukup kreatif untuk membuat karakter tersebut menggunakan tools desain grafis, mungkin kamu bisa mencobanya.

2. Fashion Virtual

Banyak orang akan sangat membutuhkan fashion virtual ini. Kamu bisa mendesain pakaian untuk avatar di metaverse nantinya.

3. Musik

NFT bisa jadi solusi untuk mengurangi tingginya tingkat pembajakan. Kau bisa menjual lagu original kamu ke NFT dan mendapatkan royalti dari orang-orang yang mendengarkan lagu kamu.

4. Nama Domain

Ilustrasi Domain. (Pixabay)

Mencari pendapatan melalui blog memang banyak dilakukan saat ini, jika kamu punya cukup modal, kamu bisa membeli domain yang potensial diminati kemudian menjualnya dalam bentuk NFT. Menariknya, kamu bisa memasang harga domain ini 10 kali lipat dari harga normalnya

5. Item Game

Plasma Bears: Decora Mai

Kamu bisa menjual karakter, skin, senjata, serta item lainnya. Satu item bisa bernilai jutaan. Bahkan jika menjual karakter game yang memiliki skill tinggi, mungkin kamu bisa menjadi jutawan.

 

Itulah lima item yang bisa dijual dalam bentuk NFT yang tentu saja tak pernah sepi peminat. Tertarik mencobanya?

Baca Juga :

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow

Yunita Dwi Content Creator at Lifepod.id