Perselisihan Kerja, CEO Perusahaan Game ini Meninggal Diracun

<b>Lifpeod.id </b> - Kabar mengejutkan datang dari industri game Tiongkok dimana seorang CEO dari perusahaan game Yoozo sekaligus eksekutif produser dari serial The Three-Body Problem untuk Netflix bernama Lin Qi(39) dikabarkan meninggal dunia karena diracun saat hari Natal kemarin.

Perselisihan Kerja, CEO Perusahaan Game ini Meninggal Diracun

 

Sebelumnya pada 16 Desember diketahui Lin Qi jatuh sakit dan memeriksakan dirinya ke rumah sakit. Namun keesokan harinya Lin yang merupakan CEO dari game 'Game of Thrones Winter is Coming' dan 'Saint Seiya Knights of the Zodiac' tiba-tiba saja mengalami kritis dan otaknya tidak lagi bekerja.

Karena keadaan kritisnya yang tidak normal, polisi akhirnya melakukan investigasi dan menangkap Xu Yao yang merupakan eksekutif perusahaan dengan motif perselisihan kerja. Meski begitu  polisi masih belum menutup penyelidikan terhadap kasus ini.

Sampai saat ini sumber racun yang menyerang Lin masih diperdebatkan dan membuat media pemberitaan di Tiongkok menjadi simpang siur dimana terdapat dua versi berbeda, antara minuman teh dan juga cocktail pada saat kejadian.

Sebelumnya, kasus-kasus ancaman pembunuhan juga sering diterima oleh para karyawan hingga eksekutif untuk beberapa perusahaan game Eropa. Namun kasus Lin menjadi salah satu kasus terbesar yang pernah ada di industri game modern. Hal ini menjadi pembelajaran kembali untuk para pelaku industri game agar selalu waspada setiap saat.

 

Baca juga: Karantina Khusus 5 Hari Jadi Syarat WNI-WNA Luar Negeri Masuk Indonesia

Baca juga: Animator ‘SpongeBob SquarePants’ Tuck Tucker Meninggal Dunia