Film Petualangan Sherina 2 Siap Menyapa Penonton Di Bioskop Seluruh Indonesia 28 September 2023
Lifepod.id - Setelah 23 tahun menanti, kini penonton seluruh Indonesia akhirnya akan mengetahui kelanjutan kisah persahabatan Sherina dan Sadam, dua tokoh yang menawan hati kita semua melalui film legendaris yang menjadi langkah awal kebangkitan film Indonesia di tahun 2000 lalu, Petualangan Sherina.
Dalam hitungan hari, sekuelnya, Petualangan Sherina 2, akan membawa kita semua bernostalgia bersama dan hanyut dalam drama yang menggemaskan, aksi yang mendebarkan, nyanyian indah, dan tarian yang menawan. Film Petualangan Sherina 2 resmi diputar di bioskop seluruh Indonesia mulai 28 September 2023.
Film Petualangan Sherina 2 memulai proses pengembangan skenarionya pada 2019 dan Kalimantan menjadi inspirasi utama lokasi petualangan Sherina dan Sadam kali ini. Setelah melewati masa pandemi, akhirnya Petualangan Sherina 2 memasuki masa produksi pada Desember 2022 dengan 49 hari syuting dalam rentang 113 hari produksi, melibatkan lebih dari 800 kru dan pemain, dan menyelesaikan syuting pada bulan Maret 2023. Sebuah kerja produksi yang luar biasa besar untuk ukuran film Indonesia.
“Setelah perjalanan yang begitu panjang, dengan begitu banyak kerja dan perhatian yang dicurahkan oleh begitu banyak teman-teman yang mencintai dan mendukung film ini, inilah dia! Kami kembali mempersembahkan sebuah film penuh musik, tari, action, petualangan, dan drama yang hangat dan menggemaskan yang dapat dinikmati semua anggota keluarga,” tutur Mira Lesmana, produser.
Film produksi bersama Miles Films dan Base Entertainment yang dinyatakan lulus sensor dengan kategori Semua Umur ini diharapkan menjadi jawaban kerinduan penonton film Indonesia akan sosok Sherina dan Sadam dan petualangan mereka selanjutnya.
Dalam sekuel ini, Petualangan Sherina 2 kembali menampilkan warna musikal dan aksi petualangan. Selain menjadi aktor, Sherina Munaf juga menjadi Music Director dan ia membuat tujuh lagu baru yang liriknya ditulis bersama Mira Lesmana dan Virania Munaf.
“Musik yang diciptakan oleh Sherina indah sekali. Penonton tidak hanya akan terbawa ikut dalam petualangan bersama Sherina dan Sadam, tapi kita juga akan dibawa bernostalgia bersama melalui melodi-melodi dari lagu Petualangan Sherina yang pertama yang ia selipkan dengan begitu indah dalam lagu-lagu di film yang baru ini,” ujar Riri Riza, sutradara.
Film Petualangan Sherina 2 menggaet Czech Symphony Orchestra yang membuat lagu-lagu ciptaan Sherina semakin megah dan indah. Ditambah lagi, musik serta semua tata suara film Petualangan Sherina 2 dapat kita dengarkan dalam Dolby Atmos di bioskop-bioskop tertentu. Sebuah pengalaman sensori yang sungguh sayang untuk dilewatkan.
Sementara itu, pertemuan kembali Sherina Munaf dan Derby Romero dalam layar lebar tidak hanya memukau hati penonton, tapi juga menjadi sebuah pengalaman dan memory baru yang akan diingat sampai bertahun-tahun ke depan. Seperti yang diungkapkan oleh Derby Romero, “Menjadi Sadam 23 tahun lalu adalah pengalaman yang luar biasa dalam hidupku. Dan untuk memerankannya kembali saat ini, adalah sebuah kehormatan buatku,” ujarnya. “Menurutku film ini sangat spesial. Bukan hanya bagi kami yang terlibat langsung sebagai pembuatnya, tapi semoga spesial juga buat semua penonton karena kami melakukannya karena cinta, cinta buat Petualangan Sherina.”
Sherina dan Sadam dalam petualangan kali ini ditemani oleh karakter-karakter lama dan baru yang diperankan oleh Isyana Sarasvati, komedian Ardit Erwandha, Kelly Tandiono, Chandra Satria, Mathias Muchus, Ucie Nurul, dan Randy Danistha. Yang tidak kalah istimewa, akan hadir bintang baru, Quinn Salman.
“Datanglah dan tonton Petualangan Sherina 2 bersama teman-teman dan keluarga. Nikmati visual dan suaranya secara maksimal dan bawa pulang kenangan baru bersama-sama. Semua hasil kerja keras tim pembuat film ini adalah untuk para penonton. Inilah film yang akan membuat kita bernostalgia bersama,” ujar Sherina saat ditanya alasan mengapa harus menonton film Petualangan Sherina 2.
Untuk mendukung kegiatan promosi film Petualangan Sherina 2, Miles Films juga menggandeng platform distribusi video singkat terdepan, TikTok sebagai official content partner. Mulai 22 September – 11 Oktober 2023, berbagai konten eksklusif seperti trailer, behind the scenes, live streaming kemeriahan karpet merah di Gala Premiere, perjalanan promosi roadshow film bersama kreator dengan para pemain Petualangan Sherina 2, hingga konten menarik lainnya bisa disaksikan oleh pengguna TikTok di seluruh Indonesia melalui akun resmi @filmpetualangansherina di TikTok.
Film Petualangan Sherina 2, bisa disaksikan di bioskop di seluruh Indonesia, mulai tanggal 28 September 2023.
SINOPSIS
SHERINA, dulu si gadis kecil yang periang, kini telah menjadi seorang jurnalis yang pemberani dan ambisius. Ia kembali bertemu dengan teman masa kecilnya, SADAM, program manager sebuah lembaga konservasi di Kalimantan, dalam penugasan meliput pelepasliaran orang utan.
Kehangatan langsung terasa, layaknya dua teman lama yang melepas rindu. Namun, reuni manis ini terhenti ketika SAYU, anak orang utan yang akan dilepasliarkan kemudian dicuri sekelompok orang. Sherina dan Sadam harus bekerjasama untuk membebaskan Sayu, namun ternyata tidak semudah itu. Bukan hanya musuh dan medan yang berat harus mereka hadapi, tapi juga perbedaan pendapat antara mereka.
Dalam sebuah petualangan seru dan menegangkan di hutan Kalimantan, Sherina dan Sadam harus berusaha menemukan kembali kebersamaan, demi menyelamatkan Sayu dan juga kelangsungan persahabatan mereka.
Sebuah sekuel dari film keluarga yang legendaris, dengan nuansa musikal dan sentuhan aksi petualangan untuk seluruh pecinta film Indonesia.
Ikuti terus perjalanan film Petualangan Sherina 2 melalui akun-akun media sosial resminya.
Tiktok: @filmpetualangansherina
Instagram: @filmpetualangansherina
Twitter: @FilmPetSher
Tiktok: @filmpetualangansherina
YouTube: Film Petualangan Sherina
Cek Berita dan Artikel yang lain :